Sudah menjadi rahasia umum jika Anda perlu membakar kalori dengan berolahraga agar lebih cantik dan sehat. Caranya yang paling simpel dan praktis adalah dengan jalan kaki. Jadi, wajar rasanya bila Anda ingin tahu jalan 30 menit membakar berapa kalori dan apakah itu cukup untuk menguruskan tubuh.
Alasannya aktivitas ini dan aktivitas fisik yang lain memerlukan energi. Energi ini berasal dari proses pembakaran kkal di dalam tubuh. Semakin intens aktivitas dan semakin lama durasinya, maka akan semakin banyak pula kkal yang dibakar. Akibatnya, tidak ada sisa kkal yang disimpan dalam bentuk lemak.
Karena itu, jalan kaki dan olahraga lain dapat menjadi cara turunkan berat badan yang cukup efektif. Jika Anda ingin tahu jalan kaki 30 menit apa bisa menurunkan berat badan dan akan membakar berapa kalori, berikut adalah perkiraan dan cara menghitungnya!
Rumus Perhitungan
Penting untuk Anda catat bahwa pembakaran kkal akan berbeda untuk setiap berat badan. Biasanya, semakin berat tubuh Anda, maka akan semakin banyak kkal yang Anda bakar. Rumus untuk mengetahui berapa kalori jalan kaki 30 menit adalah:
[MET x 3,5 x BB : 200][1]
Untuk mendapatkan angkanya, Anda mengetahui besaran MET. MET adalah rasio metabolisme saat Anda beraktivitas dan beristirahat. Jika Anda berjalan dengan intensitas sedang, rata-rata MET-nya adalah 4,3.[2]
Jadi, mengingat jalan 30 menit setara dengan sekitar 2 km, maka kalori jalan kaki 2 km untuk orang dengan berat badan 54 kg adalah:
[4,3 x 3,5 x 54 : 200]
= 4,2 kalori/menit
Jadi, jika Anda ingin tahu workout 30 menit membakar berapa kalori dengan jalan kaki, jawabannya adalah sekitar 127,57 kkal. Artinya, bila Anda penasaran jalan 60 menit membakar berapa kalori, jawabannya adalah 255,15 kkal.
Hanya saja, penting untuk Anda catat jika ini adalah perhitungan untuk berat badan 54 kg dengan kecepatan sedang. Jumlah kkal yang terbakar akan berubah jika Anda menghitung lari 30 menit membakar berapa kalori. Pun begitu saat berat badan Anda naik. Kira-kira perhitungan untuk jalan kaki 30 menit adalah:
- 54 – 62 kg: 127,57 – 140 kkal
- 63 – 72 kg: 142,2 – 162,54 kkal
- 73 – 81 kg: 164,8 – 182,85 kkal
Tips untuk Membakar Kalori Lebih Banyak
Setelah Anda tahu perkiraannya, jalan kaki saja tidak cukup untuk turunkan berat badan. Karena itu, Anda bisa membakar lebih banyak kkal dengan melakukan berbagai aktivitas berikut!
1. Gabungkan dengan Aktivitas Fisik Lain
Pada dasarnya, jalan kaki memang bisa membakar kkal, namun jumlahnya memang tidak sebanyak itu. Jika Anda mempercepat jalan, maka maksimal Anda hanya bisa membakar 2 kali lipat kkal dari perhitungan di atas. Karena itu, Anda dapat menggabungkannya dengan latihan fisik yang lain.
Ada beberapa pilihan aktivitas olahraga yang membakar banyak kkal, seperti angkat beban, lari, bersepeda, berenang, dan beberapa aktivitas sejenis. Anda juga bisa melakukan aktivitas fisik tanpa secara sengaja berolahraga, seperti naik turun tangga dan berjalan lebih cepat daripada biasanya.[3]
2. Cukupi Kebutuhan Nutrisi
Sudah menjadi rahasia umum jika Anda perlu mengurangi konsumsi kalori harian untuk turunkan berat badan. Namun, itu bukan berarti Anda tidak boleh makan sama sekali. Sebab, kebutuhan nutrisi harian tetap harus terpenuhi.
Jadi, Anda tetap perlu mengonsumsi karbohidrat, protein, lemak, vitamin, dan mineral setiap hari. Hanya saja, pilih makanan yang rendah kalori atau yang mudah terbakar seperti lemak tak jenuh.
3. Konsumsi Virgin Coconut Oil
Terakhir, Anda bisa mengonsumsi virgin coconut oil (VCO). Sebab, menurut penelitian Maria Helena Araújo de Vasconcelos dkk di Journal of Functional Foods Volume 94, VCO punya efek anti-obesitas.[4] Caranya dengan mengurangi pengendapan lemak, kolesterol, trigliserida, dan asam empedu di organ hati.
Selain itu, minyak kelapa murni bisa mengurangi ekskresi trigliserida dan meningkatkan ekskresi kolesterol melalui feses. Dengan cara inilah virgin coconut oil bisa membantu membakar sisa-sisa kalori yang ada di dalam tubuh Anda. Jadi, Anda bisa mencegah kelebihan berat badan atau obesitas.
Menariknya, kini cara mengonsumsi virgin coconut oil jadi lebih mudah. Sebab, sudah ada Sido Muncul Natural Virgin Coconut Oil yang praktis untuk dikonsumsi. Suplemen ini berbentuk soft capsule yang lebih mudah untuk Anda telan dan lebih mudah dicerna oleh tubuh.
Tak hanya itu, suplemen ini juga berfungsi ganda sebagai sumber energi tambahan dan penunjang diet. Kandungan asam lemak sehatnya memberikan energi tanpa menumpuk lemak di tubuh. Hal ini membuat Anda tidak mudah gemuk. Selain itu, suplemen ini juga bisa bantu turunkan berat badan. Terlebih setelah Anda tahu jalan 30 menit membakar berapa kalori, Anda bisa mengonsumsi suplemen ini 1-3 kali sehari 1 kapsul untuk membakar kalori tambahan. Jadi, ayo segera dapatkan produknya sekarang juga di marketplace pilihan Anda!